Biaya yang dikeluarkan untuk makan saat liburan tidaklah sedikit, khususnya saat Anda pergi bersama keluarga. Diperlukan strategi agar biaya pengeluaran untuk makanan tidak membengkak. Berikut ini tips untuk menyiasati biaya makan saat berlibur, seperti yang dikutip dari helium.
Jika Anda melakukan perjalanan darat ke tempat liburan, sebaiknya bawalah beberapa makanan dari rumah. Anda akan kaget berapa biaya yang keluar saat jajan selama perjalanan. Pastikan juga Anda membawa cooler box agar minuman akan tetap dingin dan segar.
Pilihlah hotel yang memberikan sarapan gratis. Anda akan menghemat ratusan ribu rupiah dengan sarapan gratis tersebut.
Tidak hanya butik yang memberikan diskon, tak jarang restoran memberikan diskon dengan bekerja sama dengan salah satu bank. Manfaatkan diskon tersebut untuk menghemat biaya yang dikeluarkan. Beberapa restoran juga memberikan diskon dengan cara membubuhkan kupon di iklan pada koran setempat.
(af1/af1)