Demo Kepala Desa Mojokerto |
Para kepala desa yang tergabung dalam Asosiasi Kepala Desa dan Perangkat se-Kabupaten Mojokerto ini akan ikut serta bersama ribuan kepala desa lainnya menuntut pengesahan Rancangan Undang-Undang Pemerintahan Desa.
Sebelum berangkat, ratusan kepala desa berkumpul di pendopo Kantor Pemkab Mojokerto dan berangkat menggunakan enam bus. Mereka dilepas Plt Sekretaris Daerah Kabupaten Mojokerto Susanto.
Selain mendesak pengesahan Undang-Undang Pemerintahan Desa, mereka juga menuntut realisasi anggaran 10 persen dari APBN untuk dialokasikan bagi pemerintahan desa.
Rencananya para kepala desa tersebut akan berkumpul di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, dan bergabung dengan ribuan kepala desa lainnya.
Para kepala desa bertekad tetap bertahan di Jakarta hingga tuntutan pengesahan undang-undang desa dipenuhi. Jika tidak, mereka mengancam akan melanjutkan aksi di kediaman Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Cikeas, Bogor.
Sumber : news.okezone